Namun seringkali anak jaman sekarang sering terlena akan hal itu sehingga mereka larut kedalam dunia game terlalu jauh karena mereka bermain game terlalu lama, hal itulah yang membuat mereka menjadi ketagihan dan menjadi lupa waktu.
Maka dari itu kita sebagai orang tua harusnya paham akan hal ini, sehingga kita harus membatasi mereka dalam memainkan sebuah game. Sebab menurut riset dari para ahli kesehatan, terlalu sering main gim juga bisa berdampak pada kesehatan dan psikologis tubuh manusia, baik itu terhadap anak-anak maupun orang dewasa.
Inilah Dampak Negatif Yang Ditimbulkan Karena Bermain Game Yang Berlebihan Sehingga Patut Diwaspadai
Anak sedang bermain game dengan gadgetnya | Pixabay natureaddict |
1. Kecanduan
Bermain game itu sebenarnya boleh boleh saja, karena tujuannya untuk mencari hiburan dan menghilangkan rasa bosan pada diri kita. Namun jika kita telah bermain game dalam jangka waktu yang terlalu lama maka kita bisa saja telah kecanduan dalam bermain game.Ciri-ciri orang yang telah kecanduan bermain game ialah, sering bermain game tanpa memperdulikan kondisi, baik itu durasi waktu bermain, kondisi tubuh, dan juga telah menjadi bagian dari rutinitas sehari-hari.
2. Menjadi Apatis Alias Acuh Tak Acuh
Jika kita sudah dalam kondisi bemain game biasanya kita akan menjadi orang yang apatis alias tidak memiliki sikap kepedulian terhadap orang lain karena kita terlalu fokus dalam game.3. Menjadi Orang Yang Individualisme
Masih berhubungan dengan poin sebelumnya. Jika kita sudah menjadi apatis maka akan muncul sebuah sikap yang lebih buruk pada diri kita yaitu menjadi seorang individualisme yaitu sikap yang hanya mementingkan kepentingan pribadi dan mengabaikan kepentingan orang lain, sehingga dia tidak suka bergaul dengan orang lain dan membuat mereka terisolasi dengan dunia luar.Hal inilah yang membuat kita rugi, sebab membuat diri kita tidak dikenal orang lain dan juga tidak ada yang simpati terhadap kita karena perbuatan kita sendirilah yang tidak pernah mempedulikan sesama.
Baca juga:
4. Susahnya Memanajemen Waktu
Seorang anak maupun yang sudah dewasa jika mereka sudah menjadi pecandu game dia akan terus menerus bermain game hingga merasa puas atau lelah, jika belum mengalami itu maka mereka tidak akan pernah berhenti.Namun tahukah kalian bahwa jika menjadi pecandu game akan membuat kita menjadi susah untuk mengatur waktu dengan baik, karena kita sering lalai akibat terlalu asik bermain game sehingga lupa waktu untuk mengerjakan tugas sekolah, kuliah, ataupun isitirahat.
5. Mengganggu Kesehatan Tubuh
Apabila kita kita sudah sering lupa waktu untuk beristirahat maka hal ini dapat mempengaruhi daya tahan tubuh kita. Sebab kita tubuh kita akan menjadi lemas dan mudah capek akibat dari kurangnya istirahat, kurang olahraga, telat makan dan juga membuat otak kita menjadi berpikir sempit karena hanya terus memikirkan game.6. Agresif
Seringkali kita menjumpai player game lain yang marah-marah karena mendapat tim yang sangat amatir sehingga membuat timnya menerima kekalahan. Selain itu juga terkadang banyak anak yang disuruh untuk berhenti bermain game mereka tidak mau melakukannya dan malah memarahi orang tuanya balik.Dari sini dapat kita mengambil kesimpulan bahwa bermain juga dapat memicu emosi pada seseorang, salah satunya yaitu sifat agresif yang bisa membuat orang menjadi mudah marah.
7. Depresi
Depresi juga sering terjadi karena kita bermain game. Biasanya pada saat kita bermain game online seperti Mobile Legends dan Free Fire yaitu untuk menempati peringkat satu top global. Hal inilah yang membuat mereka berambisi untuk menjadi yang terbaik.Namun jika kita telah berusaha sekeras mungkin dan telah mengeluarkan banyak uang untuk kebutuhan aksesoris game tapi nyatanya masih tetap tidak pernah menjadi top global hal ini juga bisa memicu depresi.
Selain itu bermain bersama tim yang nob alias amatir tentunya akan membuat usaha kita sia sia karena lelah berjuang tapi akhirnya harus menerima kekalahan yang pahit akibat mendapat tim yang tidak seimbang, tentu hal inilah yang membuat kita menjadi lebih frustasi sehingga bisa menimbulkan depresi berat.
8. Hiperaktif
Bermain juga memiliki pengaruh yang luar biasa untuk otak, salah satunya yaitu memicu kita menjadi seorang yang hiperaktif. Hiperaktif sendiri bisa dikategorikan sebagai kelainan mental, sebab seseorang yang mengalami hal ini akan meniru tindakan dari sifat dan perilaku karakter dalam game tersebut.Salah satu contohnya ialah mereka sering menerapkan perilaku tersebut di kehidupan dunia nyata sehingga menjadi kebiasaan, seperti mengenakan kostum khusus, cara berlari, serta meniru gerakan gerakan lainnya yang ada di dalam game.
9. Pornografi
Faktanya banyak sekali karakter game yang telah melecehkan seksual dan mengarah ke pornografi, meskipun hanyalah sebuah karakter dalam sebuah game namun karakter tersebut dibuat dengan vulgar sehingga memancing hawa nafsu.Bahkan yang lebih parahnya lagi ada beberapa game yang menceritakan sebuah adegan yang tidak senonoh untuk dimainkan oleh anak anak kecil yang semestinya hal itu tidak boleh dipertontonkan kepada mereka.
10. Sering Berhalusinasi
Percaya atau tidak ternyata sebuah game juga dapat mempengaruhi otak dan psikologis pemainnya sehingga membuat mereka menjadi berhalusinasi, mereka terus berkhayal seakan-akan berada di dalam dunia game tersebut. Dan yang lebih parahnya lagi dia akan menirukan adegan yang ada di dalam game seperti membuat kekerasan ataupun kekacauan.11. Menurunkan Produktifitas
Terlalu lama bermain game memang membuat kita terkadang jadi lupa waktu, sehingga kita tidak sempat mengerjakan pekerjaan kita. Faktanya hal inilah salah satu penyebab yang membuat kita menjadi kurang produktif karena sering lalai dalam mengontrol waktu.12. Penyakit Mata
Selain itu bermain juga berdampak pada kesehatan fisik seperti pada mata yang berfungsi sebagai indra penglihatan. Akibat dari terlalu lama bermain game di depan HP dan PC ternyata bisa membawa dampak buruk bagi kesehatan mata karena dia bisa mengalami penyakit rabun, silinder dan kebutaan pada mata.Ternyata menjadi korban pecandu game resikonya juga sangatlah besar. Maka dari itu mulai sekarang alangkah baiknya kita membatasi diri kita dalam bermain game supaya tidak terkena dampak sisi negatif yang sudah dijelaskan di atas tadi. Mencari hiburan boleh, tapi kita juga harus tau kapan harus berhenti.
Post a Comment
Post a Comment