SERANG, IPOST.ID - Rumah Pintar Yatim dan Dhuafa (RPYD) Al Ikhlas Cabang Serang gelar santunan Tas Ransel dalam rangka memperingati maulid nabi Muhammad SAW. Kegiatan ini mengusung tema "Jadikan Semangat Maulid untuk Berbagi Kepada Sesama, Wujud Kepedulian Sosial Berdasarkan Sunah Rasulullah SAW," Berlangsung di Gedung DPRD Provinsi Banten.
Ketua pelaksana acara M. Ridwan mengatakan jumlah peserta anak yatim dan dhuafa dalam kegiatan ini sekitar 120 anak.
"60 anak merupakan anak binaan Rumah Pintar Yatim dan Dhuafa, sisanya anak yatim dan dhuafa dari daerah sekitar rumah pintar seperti perumahan Taman Banten Lestari, Lebak silih, Gempol dan dari saleh Idris center," katanya dalam acara tersebut, Minggu (24/11/2019)
Dana santunan tas ransel ini, imbuh M. Ridwan, berasal dari para donatur yaitu Dompet Dhuafa Banten, Gerakan Mahasiswa Peduli, dan Mahasiswa Jurusan Manajemen Pendidikan Islam (MPI) UIN Banten angkatan ke-6.
"Semoga para donatur dibalas oleh Allah SWT dengan pahala setimpal," imbuhnya
Ketua Umum RPYD Cabang Serang Fakih Nadzir mengungkapkan diharapkan diadakan santunan tas ransel ini, anak anak dapat semangat untuk belajar dan pergi ke sekolah dengan tas baru.
"Program ke depan rumah pintar yatim dan dhuafa Al-Ikhlas akan mengadakan program beasiswa full funded. Untuk anak anak yatim yang insyaAllah akan mulai di Galang di tahun 2020 dan beasiswa untuk pesantren Tahfidz," ungkapnya
Pihaknya juga berharap RPYD menghasilkan anak anak yatim dan dhuafa yang hafal al-qur'an serta dapat berguna bagi agama dan negara.
"Dengan tujuan agar rumah pintar Yatim dan Dhuafa Al Ikhlas dapat menghasilkan anak anak yatim dan dhuafa yang hafal Alquran," pungkasnya.
Untuk diketahui, kegiatan santunan tas ransel untuk anak yatim dan dhuafa ini dimeriahkan oleh Nasyid Alfaro Acapella, Marawis Insan Azkia, dan beberapa penampilan anak anak binaan Rumah Pintar Yatim dan Dhuafa Al Ikhlas cabang Serang yaitu RPYD nasyid, puisi, dan membaca hafalan alquran.
(Ry)
Post a Comment
Post a Comment