Oleh sebab itu kali ini soldiradem blog akan membahas letak dari masing masing blog bagian pada tv CRT. yang diperuntukan bagi pemula yang sedang belajar TV CRT. pada pembelajaran ini sangat penting untuk lebih lanjut memperbaiki televisi lebih mudah dengan mengandalakan internet ketika sudah tau blog mana yang harus dioprek.
Agar lebih mudah dalam memahaminya solderadem blog menggunakan contoh mesin china dan TV POLYTRON USLIM. karena mesin china dan polytron sistem kerjanya sederhana sehingga mudah dipahami bagi pemula. selain itu juga saat ini jenis mesin keduanya kerusakan masih mendominasi.
1. Blog Power Suplay
Untuk mengetahui mana jalur power suplay kita lihat saja dari colokan listrik. Diurut sehingga nyampailah pada blog bagian power suplay bagian primer. Kemudian sekunder. Apa sih primer dan sekunder? secara sederhana saya jelas kan, primer input sekunder output, untuk lebih jelasnya lihat gambar. Pada blog primer biasanya jika terjadi kerusakan mengakibatkan tv mati total atau sejenisnya.sedangkan sekunder kerusakan sering di dominasi oleh mati standbay maupun tv mati total.
baca juga: cara memperbaiki tv china mati total2. Blog Horizontal
Blog ini sering sekali bermasalah pada kerusakan yang sangat extreme, pada blog ini harus dipelajari secara intense karena berhubungan dengan tegangan tinggi. Letaknya biasanya tidak jauh dari namanya komponen flyback, komponen aktifnya yaitu transistor horisontal. Biasanya nempel di pendingin untuk lebih jelasnya lihat pada gambar diatas.
3. Blog Vertikal
Gejala kerusakan yaitu tv satu garis horizontal di tengah layar. Dimana Letaknya yaitu pada blog bagian ic vertikal. Yang biasanya ic vertikal nempel pada pendingin. Pada tv china rakitan biasanya pendingin jadi satu dengan transistor horizontal sedangkan pada tv polytron terpisah menggunakan pendingin sendiri.
4. IC Utama
Blog ini biasanya mengakibatkan sistem tidak bekerja. Letaknya ditandai dengan ic besar berkaki banyak. Untuk lebih jelasnya lihat gambar
5. IC Audio
Berfungsi sebagai penguat audio yang dihasilkan oleh ic utama, untuk menandai Letaknya coba urutkan saja dari kabel speaker. Itu akan lebih mudah.
6. Defleksi Yoke
Pada bagian ini berhubungan langsung denga sistem kerja vertikal dan horisontal. Karena fungsinya sebagai pembelok cahaya/sebagai penyebar cahaya sehingga pada layar bisa menampilkan gambar. Jika defleksi yoke rusak akan mengakibatkan kerusakan dengan gejala layar bermasalah misalnya kerusakan gambar menciut.
baca juga: tanda bahwa defleksi yoke rusak7. Blog Penguat Warna
Jika anda melihat PCB menempel pada bagian ujung tabung CRT nah itulah blog penguat video warna. Kerusakan warna pada televisi terletak di bagian tersebut. Pada masing masing warna diperkuat oleh transistor ang disuplay tegangan sekitar 180-volt yang berasal dari flyback.
Yang perlu diperhatikan DEMI KESELAMATAN adalah jangan menyentuh cop flyback dalam keadaan tv menyala, bahkan saat mati pun, pada bagian dalam cop flyback msih menyimpan muatan tegangan tinggi. oleh sebab itu pelajari bagaiman membuang tegangan sisa muatan tegangan tinggi.
Dengan memahami pada tahap mengetahui blog bagian saya yakin sekali anda bisa memperbaiki televisi dengan hanya mengandalkan cari di google. dengan dukungan elktronika dasar serta pemahaman pengukuran multitester.
demikian semoga bermanfaat!
Post a Comment
Post a Comment